Kajian wag harian 20 Robi'ul Awwal 1446H
*USAHA 2*. (23-09-'24)
*إِنَّ سَعۡيَكُمۡ لَشَتَّىٰ*
Al-Lail: 92:4
Sungguh, *usahamu* memang *beraneka* macam.
Kata orang bijak :
*Usaha* adalah doa dalam bentuk tindakan. *Lakukan* yang terbaik dan *serahkan* hasilnya pada Tuhan.
( *Effort is a prayer in the form of action. Do your best and leave the result to God*.
*اَلْجُهْدُ هُوَ دُعَاءٌ بِشَكْلِ الْعَمَلِ. اِفْعَلْ مَا بِوُسْعِكَ وَاتْرُكْ النَّتِيجَةَ لِلَّهِ*).
① Kesabaran dalam *berusaha* adalah *senjata* rahasia menuju *kesuksesan*.
② Jangan hitung *kegagalanmu*, hitunglah seberapa banyak *usaha* yang telah kau *lakukan*.
③ *Usaha* yang tulus selalu membawa *berkah* meskipun hasilnya tak selalu *terlihat* segera.
④ Orang yang *berusaha* akan selalu lebih *dekat* dengan keberhasilan dibandingkan mereka yang hanya *bermimpi*.
⑤ Jangan biarkan kegagalan menghentikan *usaha*. *Anggap* itu sebagai bagian dari proses *pembelajaran*.
⑥ *Kunci* dari setiap pencapaian adalah *kombinasi* antara *usaha*, doa, dan kesabaran.
⑦ *Rasulullah ﷺ* bersabda :
*مَنْ تَصَدَّقَ بِعَدْلِ تَمْرَةٍ مِنْ كَسْبٍ طَيِّبٍ وَلَا يَقْبَلُ اللَّهُ إِلَّا الطَّيِّبَ وَإِنَّ اللَّهَ يَتَقَبَّلُهَا بِيَمِينِهِ ثُمَّ يُرَبِّيهَا لِصَاحِبِهِ كَمَا يُرَبِّي أَحَدُكُمْ فَلُوَّهُ حَتَّى تَكُونَ مِثْلَ الْجَبَلِ*
Barangsiapa yang *bershadaqah* dengan sebutir kurma hasil dari *usahanya* sendiri yang baik (halal), sedangkan *Allah* tidak menerima kecuali yang baik saja, maka sungguh Allah akan *menerimanya* dengan tangan kananNya lalu *mengasuhnya* untuk pemiliknya sebagaimana jika seorang dari kalian mengasuh anak *kudanya* hingga membesar seperti gunung". HR Bukhari. (zainuddin as).
Semoga kita selalu diberi petunjuk Allah
Sumber wag ust H Zainuddin
No comments:
Post a Comment